Jika anda mencari resep tentang kue talam berikut ini adalah resep dan cara membuat kue talam pandan sederhana dan simple, langsung aja kita praktek
½ sendok teh garam
2 tetes pewarna makanan warna hijau
50 ml air daun suji
100 gram gula pasir
150 gram tepung sagu
150 gram tepung beras
225 ml santan panas
450 ml santan
Bahan Lapisan Atas
¼ sendok teh garam
2 lembar daun pandan
3 sendok makan tepung terigu, dialarutkan dengan menggunakan sedikit air
5 butir telur ayam
150 gram gula merah, disisir
300 ml santan
Cara Membuat Kue Talam
- Pertama-tama, rebus santan, garam, daun pandan, dan gula merah (pada bahan-bahan lapisan atas atau Sarikaya), kemudian saring, dinginkan.
- Selanjutnya membuat lapisan bawah (Pandan), seduh tepung beras dengan santan panas, kemudian aduk merata. Tambahkan tepung sagu dan seluruh bahan-bahan membuat lapisan bawah, aduk hingga larut lalu disaring.
- Siapkan cetakan yang telah diolesi dengan minyak goreng.
- Tuang adonan lapisan bawah ke dalam cetakan, lalu kukus selama 20 menit.
- Selanjutnya melanjutkan membuat lapisan atas (Sarikaya). Kocok lepas telur (pada bahan lapisan atas), lalu tuangi dengan rebusan santan yang telah dibuat sebelumnya (santan sudah dingin) sedikit demi sedikit sambil mengaduknya sampai rata, masukkan larutan tepung terigu, lalu aduk merata.
- Tuangi adonan lapisan atas di atas lapisan bawah kemudian kukus lagi selama 20 menit.
- Tunggu hingga kue telah dingin, keluarkan, dan sajikan.
Selamat mencoba dan berkreasi membuat kue talam semoga berhasil !!
0 komentar on Resep kue Talam :
Post a Comment and Don't Spam!